Resep Membuat Pupuk Cair Booster Alami Untuk Tanaman
Tanaman sayuran dikenal memiliki kandungan mineral dan vitamin yang tinggi. Itulah sebabnya mengapa orang-orang sangat menyukai tanaman jenis ini. Meskipun sayuran mudah diperoleh di pasar, namun terkadang kita mengkhawatirkan unsur-unsur yang digunakan dalam memasok nutrisi ke tanaman tersebut. Misalnya membeli sayuran di pasar yang terlihat segar dan besar kadang dalam proses budidayanya menggunakan bahan kimia sintesis mulai dari pupuk hingga pestisida.
Jadi untuk mengatasi masalah ini, tanamlah sayuran Anda sendiri agar lebih aman dan sehat. Kami mencoba berbagi mengenai cara membuat pupuk booster tanaman sendiri yang bahan-bahannya sangat mudah diperleh, dan tentunya dapat meningkatkan produksi tanaman khususnya sayuran. Prosesnya sangat sederhana dengan bahan yang sederhana pula.
Jadi untuk mengatasi masalah ini, tanamlah sayuran Anda sendiri agar lebih aman dan sehat. Kami mencoba berbagi mengenai cara membuat pupuk booster tanaman sendiri yang bahan-bahannya sangat mudah diperleh, dan tentunya dapat meningkatkan produksi tanaman khususnya sayuran. Prosesnya sangat sederhana dengan bahan yang sederhana pula.
Membuat Pupuk Booster Tanaman dari Buah-buahan
Bahan-bahan
- Pisang, pepaya atau buah-buahan lain yang bisa difermentasi sebanyak 1 kg
- Gula merah 1/2 kg
- Air bersih 5 liter (bukan dari ledeng/PDAM)
- Telur 1 buah
- EM4 20 ml
Cara membuat
- Potong pisang bersama kulitnya menjadi bagian kecil
- Siapkan cairan gula merah dengan cara melarutkan 500 gram gula merah ke dalam 5 liter air
- Masukkan 20 ml EM4 ke dalam larutan gula merah
- Masukkan pisang atau buah-buahan yang sudah dipotong-potong ke dalam larutan gula merah
- Masukkan telur dan aduk merata
- Wadah ditutup namun tidak terlalu rapat
- Simpan di tempat teduh, pupuk booster akan jadi setelah 10 hari
Pupuk Booster Tanaman dari Ikan
Bahan-bahan
- Ikan Segar sisa penyiangan 1 kg
- Gula merah 1 kg
- Air 5 liter
- EM 4 50 ml
Cara membuat
- Larutkan 1 kg gula merah ke dalam 5 Liter air lalu ditambah EM4 sebanyak 50 ml
- Potong ikan segar menjadi bagian kecil
- Ikan segar dimasukkan ke dalam larutan gula merah
- Tutup wadah penayimpanan namun jangan terlalu rapat
- Simpan di tempat teduh, pupuk booster ikan baru bisa digunakan minimal setelah 2 minggu dari pemeraman
Dosis dan Cara Menggunakan pupuk booster tanaman alami
- Campurkan 5 ml pupuk booster dari buahan + 10 ml pupuk cair dari ikan dilarutkan ke dalam 1 liter air
- Aplikasi dapat langsung dikocor ke media tanam.
Bahannya cukup mudah dicari ya, Mas..
BalasHapusTinggal di praktekan aja kalau udah terkumpul..