-->

Cara Membuat Bubur California, Fungisida Organik dari Kapur dan Belerang

Bubur California merupakan fungisida organik yang cukup ampuh melawan penyakit jamur. Cara membuat bubur california sangat mudah dan bahannya pun mudah diperoleh. Bubur california dapat digunakan sebagai fungisida alami untuk mengendalikan dan mencegah berbagai jenis penyakit tanaman yang disebabkan oleh jamur patogen. Bubur California juga cukup efektif untuk mengatasi gangguan hama dari golongan akarina atau tungau.
karet, jeruk
Kegiatan Bimtek aplikasi pestisida bubur california pada jeruk, gambar BPTP Kaltim
Penggunaan belerang dan kapur sebagai bahan pembuatan fungisida organik memiliki  banyak kelebihan, beberapa diantaranya yakni dapat menekan biaya pestisida, lebih ramah lingkungan dan tidak tidak mengandung toksik bagi kesehatan manusia. Sederhananya, petani dapat membuat sendiri bubur california dan mengimplementasikannya ke lapangan memulai kemandirian tanpa ketergantungan pestisida sintetik dalam proses budidaya. Baca juga: Cukup Gunakan 3 Bahan Dapur Ini Untuk Usir Hama di Pekarangan

Cara Membuat Pestisida Organik Bubur California

Bahan yang digunakan untuk membuat bubur california, antara lain:

  • 1 kg belerang/sulfur halus, beli di toko pertanian atau apotek terdekat
  • 2 kg kapur gamping/kapur tohor (CaO), dibeli di toko bangunan
  • 10 liter Air bersih 10 L

Sedangkan alat yang digunakan untuk membuat bubur california yaitu:

  • Baskom
  • Panci/kaleng 
  • Kompor 
  • Pengaduk dari kayu
  • Jerigen

Untuk proses pembuatan bubur california sebagai pestisida organik ikuti cara berikut:

  1. Campur 1 kg kapur dengan air sebanyak 5 liter lalu diaduk dan didiamkan sampai dingin, tujuannya untuk mengurangi sifat reaktif kapur yang dapat membakar tanaman 
  2. Sisa 5 liter air lalu dimasukkan ke dalam panci dan dipanaskan cukup sampai hangat kuku
  3. Setelah air sudah hangat, masukkan belerang halus dan larutan kapur dingin yang sudah disiapkan sebelumnya. Lalu masukkan kedua bahan tersebut ke dalam panci yang sudah berisi air untuk dipanaskan.
  4. Selama pemanasan, campuran belerang dan kapur harus diaduk menggunakan pengaduk kayu, usahakan jangan sampai ada endapan yang diam di bagian dasar panci.
  5. Semua bahan tersebut dipanaskan sambil diaduk hingga mendidih dan warnanya berubah menjadi merah teh.
  6. Setelah warna berubah kemerahan, kemudian bahan diendapkan dan didinginkan selama 24 jam
  7. Setelah bubur california dingin, kemudian pisahkan antara airan dan endapan. Hati hati ketika mengambil cairan tersebut, jangan sampai endapan terangkat dan tercampur. Ambil cairan berwarna kemerahan dan masukkan ke jerigen untuk disimpan dan dijadikan pestisida organik semprot. Sedangkan endapan bubur california dapat diaplikasikan dengan cara dioles ke tanaman kayu untuk mencegah jamur. 

Aplikasi Bubur California Sebagai Pestisida Organik

Bubur California yang sudah dipisahkan dalam bentuk cairan dapat diaplikasikan sebagai fungisida semprot dengan dosis 5 ml / liter air untuk melawan penyakit jamur dan hama tungau.
Sedangkan endapan bubur california dapat diaplikasikan dengan cara melapisi batang untuk mencegah penyakit jamur dan lumut.

Teknik pengendalian secara organik seperti ini kami anggap cukup mudah dan murah, bubur california diharapkan dapat menjadi alternatif pengendali OPT dan menekan ketergantungan petani terhadap produk pestisida atau fungisida sintetik. Dengan hadirnya artikel ini, semoga nantinya banyak petani yang mengetahui informasi mengenai banyaknya alternatif untuk mengendalikan hama dan penyakit pada tanaman, contohnya dari bahan belerang dan sulfur ini yang ketersediannya melimpah di alam.

Sekian artikel mengenai Cara Membuat Bubur California, artikel ini kami adaptasi dari situs BPTP Kaltim (http://kaltim.litbang.pertanian.go.id) berjudul Bubur California: Cara Mudah Atasi Gangguan Jamur Pada Tanaman Jeruk. sangat diperbolehkan membagikan halaman ini untuk berbagi informasi mengenai pestisida organik ke kerabat atau rekan-rekan sesama petani melalui tombol share di bawah ini. Salam untuk kesejahteraan petani.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Cara Membuat Bubur California, Fungisida Organik dari Kapur dan Belerang"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel